Menikmati Rindu
Rindu itu kembali datang. Menyergap tanpa aba-aba. Mengoyak sisi hati yang mulai tenang. Sesak! Sakit! Perih!! Namun semua itu tak mendorongku untuk menuju titik temu dengannya. Bahkan, menghadirkan bayangnya dalam ilusipun aku enggan.
Entah ... aku sungguh 'tak tahu harus berbuat apa. Menikmati perihnya merindu ini pun rasanya sungguh menyiksa! Mengabaikannya pun aku tak bisa! Tuhan, aku harus apa??