Inilah pernikahan. Penyatuan dua insan yang menciptakan bahtera rumah tangga. Menciptakan cerita suka duka bersama yang tercatat lekat dalam memori kehidupan.
Pernikahan, tak semesti nya terjadi dan bertahan karena keterpaksaan, atau karena tuntutan. Biarkan ia terjadi dan bertahan karena ada getaran cinta yang hadir seiring detak nadi saat kamu saling menatap, saling berjabat, dan saling berdekatan.
Pernikahan bukanlah berbicara tentang dua insan yang harus bahagia hanya hari ini. Bukan berbicara tentang mahar yang mahal, pesta yang megah nan meriah, bukan juga tentang kebahagiaan yang terukur dari nominal biaya pesta megah. Bukan!
Pernikahan adalah bagaimana kita berbicara untuk selalu bahagia bersama pasangan hingga maut yang mampu memisahkan. Berbicara tentang saling menguatkan saat badai gelombang ujian datang menerjang. Berbicara tentang saling pengertian, saling memberi, bukan saling menuntut. Berbicara tentang management waktu dan financial dengan baik. Berbicara tentang masa depan, tentang arah tujuan pernikahan itu.
Pernikahan bukanlah tempat untuk beradu siapa yang paling pintar, bukan beradu siapa yang harus mendengarkan, bukan beradu siapa paling kuat mempertahankan ego, bukan juga tempat untuk saling menuntut.
Pernikahan adalah tempat untuk kita saling berbagi nasihat, saling mendengarkan, saling mengalah, dan saling memberi. Memberi kasih sayang dan cinta, memberi pengertian, memberi maaf, memberi waktu luang, memberi perhatian lebih satu dengan yang lain.
Pernikahan adalah tempat kita saling menjaga, saling peduli, saling mendukung, dan saling bekerja sama, dan saling berbagi kisah suka dan duka bersama.
Jangan kamu membicarakan pernikahan hanya sekedar persiapan pesta megah nan mewah karena perjalanan pernikahan sesungguhnya adalah setelah pesta itu berakhir!
Percayalah, tak ada pernikahan yang berjalan mulus halus untuk mempertahankannya. Kelak di tengah jalan, kamu akan menemukan kerikil kehidupan yang akan menguji seberapa kuat pernikahan mu itu. Saat kamu mampu melewati kerikil-kerikil ujian pernikahan itu, kamu akan mendapatkan hikmah luar biasa yang bisa kamu jadikan pembelajaran hidup agar pernikahan mu itu semakin kuat dan kokoh berdiri.
Tidak ada pernikahan yang selalu penuh dengan tawa tanpa air mata! Yang selalu bahagia tak mengenal duka. Kelak kamu akan menemukan masa yang membuatmu hanya bisa menangis dan merasa lelah hingga ingin hati menyerah. Tapi berpisah bukanlah jalan keluar dan tempat pelarian dari segala masalah. Berbicaralah! Selesaikan masalah mu. Tebus setiap kesalahan yang pernah terjadi dengan perubahan yang lebih baik. Agar kapal pernikahan yang sedang dinaiki ini tak karam di tengah laut kehidupan.
Ketahuilah bahwa pernikahan adalah ladang ibadah seumur hidup. Seiring kau menggoreskan cerita suka duka, ada balasan terindah yang sedang disiapkan oleh Sang Maha Kuasa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar